Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Polisi dan Demonstran Rompi Kuning Bentrok di Paris Prancis

Reporter

Editor

Budi Riza

image-gnews
Gerakan rompi kuning di Prancis berdemonstrasi memperingati satu tahun perlawanan terhadap kenaikan harga bahan bakar minyak. Reuters
Gerakan rompi kuning di Prancis berdemonstrasi memperingati satu tahun perlawanan terhadap kenaikan harga bahan bakar minyak. Reuters
Iklan

TEMPO.COParis – Demonstran membakar mobil dan melempari mobil polisi dengan batu pada saat peringatan satu tahun demonstrasi anti-pemerintah rompi kuning.

Polisi membalas dengan menembakkan water cannon atau meriam air dan gas air mata pada demonstrasi yang berujung kerusuhan pada Sabtu, 16 November 2019.

Kementerian Dalam Negeri Prancis mengatakan ada sekitar 28 ribu orang berdemonstrasi di berbagai kota pada Sabtu kemarin termasuk sebanyak 4.7 ribu orang di ibu kota Paris.

“Jumlah demonstran ini menurun dari jumlah rekor sebanyak sekitar 282 ribu orang yang berdemonstrasi pada hari pertama,” begitu dilansir Reuters Sabtu, 16 November 2019.

Demonstrasi pertama menolak kenaikan harga di Paris, Prancis, terjadi pada 17 November 2019.

Polisi menangkap 124 orang untuk dimintai keterangan dan 78 orang lainnya ditahan.

“Tindakan kami akan tegas. Semua yang menyembunyikan wajahnya dan melempar batu akan dimintai keterangan,” kata Didier Lallement, komandan polisi di Paris seperti dilansir Aljazeera.

Sebagian demonstran mengenakan pakaian serba hitam dan menutup wajahnya. Mereka merusak kantor cabang HSBC, yang berlokasi di Place d’Italie. Mereka juga membakar sampah di tempah sampah, melempari petugas dengan batu dan botol. Sebagian lainnya membangun barikade di tengah jalan.

Sejumlah mobil dibakar demonstran dalam aksi ini. Bentrokan juga pecah antara polisi dan demonstran di dekat Porte de Champerret, yang terletak di Arc de Triomphe.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ini terjadi saat demonstran mulai bergerak melintasi kota menuju area Gare d’Austerlitz.

Di lokasi lain, polisi juga mengintervensi saat beberapa ratus demonstran mencoba menduduki jalur tol di Paris.

Polisi juga melarang demonstran mendekati area turis seperti Menara Eiffel. Sekitar 20 stasiun subway ditutup pada Sabtu untuk menghindari terjadinya kerusuhan di sana.

Di kota lain, kelompok rompi kuning berdemonstrasi dengan damai seperti di Kota Marseille, yang melibatkan sekitar seribu orang demonstran.

Demonstrasi rompi kuning ini terjadi pada November 2018 terkait kenaikan harga bahan bakar minyak dan tingginya biaya hidup.

Demonstrasi ini disebut rompi kuning karena warga mengenakan rompi berwarna kuning menyala, yang biasa digunakan jika ada masalah lalu lintas.

Demonstrasi ini menjadi rusuh dan berubah menjadi gerakan melawan Presiden Emmanuel Macron dan kebijakan ekonominya, yang dianggap merugikan masyarakat kecil.

Belakangan ini, gerakan rompi kuning ini mulai kehilangan kekuatannya meskipun sebagian pemimpin gerakan ini meminta masyarakat agar turun ke jalan.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

1 hari lalu

Beyonce. Instagram/@beyonce
Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

Nama Beyonce akan masuk ke dalam Kamus Prancis Le Petit Larousse edisi terbaru tahun ini dengan definisi sebagai penyanyi R&B dan pop Amerika.


Demonstran Pro-Palestina dan Polisi Bentrok di Kampus AS, Ratusan Mahasiswa Ditangkap

1 hari lalu

Pengunjuk rasa pendukung Palestina di Gaza berdiri di dekat barikade di sebuah perkemahan di Universitas California Los Angeles (UCLA), ketika konflik antara Israel dan Hamas berlanjut, di Los Angeles, California, AS, 1 Mei 2024. Ketegangan meningkat di kampus-kampus Amerika ketika para pendukung pro-Israel menyerang perkemahan pengunjuk rasa pro-Palestina di UCLA. REUTERS/David Swanson
Demonstran Pro-Palestina dan Polisi Bentrok di Kampus AS, Ratusan Mahasiswa Ditangkap

Unjuk rasa pro-Palestina di kampus Amerika Serikat berujung rusuh antara polisi dan demonstran.


Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

1 hari lalu

Ziad Mansour, duduk di samping puing-puing rumah yang hancur akibat serangan mematikan Israel  di Rafah , Jalur Gaza, 9 Januari 2024. Perang antara Israel dan Kelompok Hamas Palestina di Jalur Gaza sudah memasuki hari ke-100, sejak pertama kali pecah pada 7 Oktober 2023, yang menewaskan sebanyak 23.843 orang di Gaza. REUTERS/Mohammed Salem
Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

Universitas Sciences Po di Paris menolak tuntutan mahasiswa untuk memutus hubungan dengan universitas-universitas Israel.


Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

2 hari lalu

Foto udara menunjukkan kawasan Place de l'Etoile dan Arc de Triomphe yang sepi di Paris, saat lockdown untuk memperlambat penyebaran penyakit coronavirus (COVID-19) Prancis, Rabu, 1 April 2020. REUTERS/Pascal Rossignol
Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

Setiap peserta akan diberikan keranjang piknik gratis yang dikemas sampai penuh oleh sejumlah pemilik restoran ikonik di jalanan Kota Paris itu.


Kincir Angin Ikonik Moulin Rouge Paris Roboh, Pertunjukan Tetap Lanjut

7 hari lalu

Moulin Rogue Paris. Instagram.com/@moulinrougeofficiel
Kincir Angin Ikonik Moulin Rouge Paris Roboh, Pertunjukan Tetap Lanjut

Kincir angin Moulin Rouge telah berputar selama 135 tahun, dan yang pertama menyala saat pembukaan pada 1889


Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

7 hari lalu

Para pengunjuk rasa duduk di perkemahan saat mereka memprotes solidaritas dengan penyelenggara Pro-Palestina di kampus Universitas Columbia, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di New York City, AS, 19 April 2024. REUTERS/Caitlin Ochs
Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

Polisi Amerika Serikat secara brutal menangkap para mahasiswa dan dosen di sejumlah universitas yang menentang genosida Israel di Gaza


Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

8 hari lalu

Mahasiswa pro-Palestina mengambil bagian dalam protes mendukung Palestina di tengah konflik yang sedang berlangsung di Gaza, di Universitas Columbia di New York City, AS, 12 Oktober 2023. REUTERS/Jeenah Moon
Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

Mahasiswa Universitas Columbia mengajukan pengaduan terhadap universitas di New York itu atas tuduhan diskriminasi dalam protes pro-Palestina


Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

8 hari lalu

Petugas kepolisian menahan pengunjuk rasa pro-Palestina di Universitas Texas, selama konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Austin, Texas, AS 24 April 2024. REUTERS/Nuri Vallbona
Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

Polisi Prancis membubarkan unjuk rasa pro-Palestina di Paris ketika protes-protes serupa sedang marak di Amerika Serikat.


Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar di Kampus Bergengsi di AS

8 hari lalu

Seorang pria memegang spanduk saat dia melakukan protes di luar Universitas New York, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di New York City, AS, 23 April 2024. REUTERS/Eduardo Munoz
Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar di Kampus Bergengsi di AS

Mahasiswa di sejumlah kampus bergengsi di Amerika Serikat menggelar protes untuk menyatakan dukungan membela Palestina.


Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

12 hari lalu

Duta Besar Aljazair untuk PBB Sofiane Mimouni berbicara sebelum pemungutan suara mengenai resolusi Dewan Keamanan PBB yang menuntut gencatan senjata kemanusiaan segera di Gaza, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di markas besar PBB di New York, AS, 20 Februari 2024. REUTERS/Mike Segar
Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Israel akan memanggil duta besar negara-negara yang memilih keanggotaan penuh Palestina di PBB "untuk melakukan protes"